Polres Morowali Gercep Atasi Mobil Trailer Giant Transporter Yang Tidak Mampu Menanjak Sebabkan Jalan Trans Sulawesi Macet

    Polres Morowali Gercep Atasi Mobil Trailer Giant Transporter Yang Tidak Mampu Menanjak Sebabkan Jalan Trans Sulawesi Macet
    Tampak Personil Polres Morowali

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Kemacetan arus lalu lintas terjadi di ruas jalan trans Sulawesi, tepatnya di Desa Puungkuelu, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), Kamis 9/05/2024 siang.

    Kemacetan tersebut disebabkan oleh mobil trailer Giant Transporter yang memuat daging ayam beku dari Makassar menuju PT. IMIP Bahodopi yang tidak mampu menanjak karena jalanan yang licin.

    Plh. Kapolsek Bungku Tengah Iptu Yatno, S.H., mengatakan bahwa jalanan licin tersebut disebabkan oleh turunnya hujan, sehingga kendaraan tersebut mundur dan menghalangi pengguna jalan lainnya.

    "Kami berupaya membantu dengan alat berat loder untuk mendorong kendaraan tersebut agar bisa menanjak, hingga arus lalu lintas normal kembali sekitar pukul 15.00 WITA, " jelasnya.

    Kapolres Morowali, AKBP Suprianto, S.I.K., M.H., mengungkapkan bahwa pihaknya telah berupaya untuk mengatasi kemacetan tersebut dengan segera.

    "Kami mengimbau kepada pengguna jalan lainnya untuk tetap tenang dan sabar dalam menghadapi situasi ini. Kami juga berterima kasih atas kerjasama dan pengertian dari seluruh masyarakat, " tambahnya.

    Kapolres juga menuturkan bahwa kejadian kemacetan ini menjadi peringatan bagi pengemudi kendaraan untuk selalu berhati-hati dan memperhatikan kondisi jalan, terutama saat menghadapi cuaca yang buruk.

    “Pihak terkait juga diharapkan untuk melakukan perawatan dan perbaikan jalanan yang licin guna mencegah terjadinya kejadian serupa di masa yang akan dating, ” tuturnya.

    Dengan upaya yang dilakukan oleh pihak kepolisian dan bantuan alat berat, kemacetan akibat kendaraan yang tidak mampu menanjak berhasil diatasi, dan arus lalu lintas kembali normal.

    “Kami akan terus berupaya menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas demi kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan, ” pungkas Kapolres.

    (PATAR JS & HUMRES)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    PT Vale Majukan SDM Melalui Program Pengembangan...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Kodim 1307/Poso bersama Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Kepala Bakamla RI Pimpin Makan Siang Bergizi Terhadap 2.500 siswa/i sekolah di seluruh Indonesia
    Perkuat Kesiapsiagaan Bencana di Bahodopi, PT Vale Serahkan Bantuan Perlengkapan Penyelamatan Melalui Program PPM 2024
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopda Hasmad Laksanakan Komsos dengan Warga Desa Sainoa
    Raih Pengakuan Tinggi di Indeks Integritas Bisnis Lestari, PT Vale Indonesia Buktikan Komitmen Kuat dalam Praktik ESG
    Gerakkan Generasi Muda untuk Aksi Nyata Lingkungan: PT Vale Kampanye ESG Demi Masa Depan Berkelanjutan
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopda Melky Pallangan Wujudkan Unsur 3 Pilar Menjaga Keamanan dan Ketertiban
    Polres Morowali Lakukan Pengamanan dengan Mengedepankan Tindakan Humanis kepada para Unras di kantor KPU dan Bawaslu
    TNI – POLRI Kawal Ketat Logistik Pasca Pemungutan Suara Pilkada Morowali 2024
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopda Hasmad Laksanakan Komsos dengan Warga Desa Sainoa
    Babinsa Koramil 1311-01/BT Tingkatkan Sinergitas dengan Pemerintah Desa Larobenu
    Raih Pengakuan Tinggi di Indeks Integritas Bisnis Lestari, PT Vale Indonesia Buktikan Komitmen Kuat dalam Praktik ESG
    Babinsa Kodim 1311/Morowali Bersama Personel Polres Morowali Utara Amankan Kotak Suara di Tingkat PPK
    PT Vale Indonesia Tbk Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M
    Korem 132/Tdl Gelar Apel Pembukaan Latihan Lapangan "Perisai Bumi" untuk Operasi Tanggap Darurat Bencana Alam Gempa Bumi, Tsunami, dan Likuifaksi
    Wakil Ketua I DPRD Morowali Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M
    Danrem 132/Tdl hadiri Peletakan Batu Pertama Proyek Pembangunan Infrastruktur PT. Batujaya Bersama Sejahtera
    Tim Petarung Korem 132/Tdl Juara 1 Kalahkan Tim TVC Brimob Sulteng di Turnamen Bola Voli Kapolda Cup 2024

    Ikuti Kami